Berita Regional
Tabrak Perahu hingga Terbalik, Buaya Raksasa Santap 1 Nelayan, Begini Kondisi Korban saat Ditemukan
Tabrak Perahu hingga Terbalik, Buaya Raksasa Santap 1 Nelayan, Begini Kondisi Korban saat Ditemukan
TRIBUNPANTURA.COM - Saat sedang mencari ikan, seorang nelayan disantap buaya raksasa, di Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.
Sesaat sebelumnya, si buaya menabrak perahu yang ditumpangi nelayan hingga terbalik.
Saat ditemukan beberapa jam kemudian, korban sudah dalam kondisi meninggal dunia.
• Didatangi Jumadi, Ini Pesan Pembatik Tegalan Mbah Kalimah kepada Wakil Wali Kota Tegal
• Gelandang Liverpool Wijnaldum Buka Suara soal Rumor Ketertarikan Barcelona, Ini Katanya
• Kini Dimutasi ke Polda Jatim, AKP Agus Menangis Peluk Kapolres Blitar: Maafkan Saya Ndan
• Mabuk Obat Batuk Sachet Pemuda di Kendal Nekat Lakukan Hal Ini, Berakhir di Kantor Polisi
Jenazah korban yang diketahui bernama Rustam (35) tersebut ditemukan di Sungai Bungin, Kabupaten Banyuasin, setelah pihak kepolisian bersama warga melakukan pencarian sekitar pukul 17.15 WIB, Selasa (6/10/2020).
Kapolsek Sungsang Iptu Bambang Wiyono mengatakan, kejadian bermula ketika korban bersama kakeknya bernama Gani (70) bermaksud mencari ikan dengan menggunakan jaring di kawasan Sungai Bungin sejak subuh.
Namun, saat sedang mengangkat jaring yang telah mereka pasang pada malam sebelumnya, mendadak seekor buaya langsung menabrak perahu kecil yang ditumpangi kedua korban.
"Kedua korban ini lalu terjatuh ke sungai dan korban diterkam buaya."
"Satu orang berhasil selamat setelah berenang ke tepi," kata Bambang melalui pesan singkat, Rabu (7/10/2020).
Menurut Bambang, setelah menepi di pinggiran sungai Gani langsung berteriak minta tolong.
Teriakan itu pun lalu didengar oleh nelayan lain yang ada di sekitar lokasi.
"Mereka lalu berusaha menolong korban namun tubuhnya sudah dibawa buaya itu sehingga akhirnya mereka kembali ke kampung dan melapor."
"Setelah beberapa jam dicari, korban sudah ditemukan daam keadaan tewas," ujar kapolsek.
Jenazah korban pun saat ini telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dikebumikan.
Ia mengimbau warga untuk lebih waspada ketika melakukan aktivitas agar kejadian tersebut tak kembali terulang.
"Lokasi itu memang banyak buaya. Kalau sedang mencari ikan, baik menjaring atau mancing diimbau jangan sendirian," imbaunya. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Usai Tabrak Perahu hingga Terbalik, Seekor Buaya Lahap Satu Nelayan
• Jumadi Sebut Ada 3 Klaster Penularan Covi-19 yang Masih Aktif di Kota Tegal, Ini Rinciannya
• Mudahnya PHK Sepihak hingga Kontrak Seumur Hidup, Simak 8 Poin UU Cipta Kerja yang Disorot Buruh
• Pemerintah Keringkan Saluran Irigasi di Kabupaten Pekalongan, Terungkap Ini Alasannya
• Mbah Kalimah, Pembatik Tegalan Berusia 92 Tahun yang Terus Berkarya: Alhamdulillah Wes Tua Kaya Kie
Asap Letusan Gunung Semeru di Jawa Timur Capai 1.500 Meter |
![]() |
---|
Berikut Daftar Harga Emas Antam Hari Ini, Sabtu 4 Februari 2023, Turun Jadi Rp 1.023.126 Per Gram |
![]() |
---|
Jadi Tuan Rumah, Pegadaian Kanwil XI Semarang Siap Kolaborasi dengan Forkom IJK Jawa Tengah |
![]() |
---|
Harga Emas Antam Kembali Menguat, Per Gram Tembus Rp 1.051.378 |
![]() |
---|
Apa itu X8Speeder? Berikut Penjelasan, Kegunaan dan Kelebihannya |
![]() |
---|