Berita Pemalang
Vaksinasi untuk Pedagang Pasar di Pemalang Tak Akan Dilaksanakan dalam Waktu Dekat
Realisasi vaksinasi ke pedagang pasar di Kabupaten Pemalang, kemungkinan tidak akan dilakukan dalam waktu dekat.
Penulis : Budi Susanto
TRIBUNPANTURA.COM, PEMALANG - Realisasi vaksinasi ke pedagang pasar di Kabupaten Pemalang, kemungkinan tidak akan dilakukan dalam waktu dekat.
Pasalnya, arahan untuk melakukan pendataan pedagang pasar hingga kini belum diterima Diskoperindag Kabupaten Pemalang.
Mekanisme pelaksanaan vaksinasi ke pedagang pun, belum berikan secara gamblang.
Diterangkan Hepi Priyanto Kepala Diskoperindag Kabupaten Pemalang, permintaan pendataan untuk vaksinasi pedagang belum ada.
"Meski sudah ada wacana, namun sampai saat ini belum ada permintaan pendataan untuk pedagang pasar," jelasnya, Rabu (23/2/2021).
Dilanjutkannya, pendataan terkait vaksin masih berkutat pada pegawai pemerintah dilingkungan Pemkab Pemalang.
"Yang diminta baru data pegawai dinas, dan ada tambahan data petugas pasar di Pemalang," jelasnya.
Adapun di wilayah Karesidena Pekalongan, yang mencakup lima dawrah yaitu Kabupaten Pemalang, Batang, Kota Pekalongan, Kabupaten Pekalongan, dan Tegal, hingga kini belum ada pelaksanaan vaksinasi untuk pedagang pasar.
Meski demikian, beberapa wilayah tersebut sudah melakukan pendataan terkait jumlah pedagang yang akan mengikuti vaksinasi, seperti di Kabupaten Batang yang akan melakukan vaksinasi ke 9 ribu pedagang.
Vaksinasi ke Pedagang Pasar di Pemalang, Ada yang Setuju Ada yang Ragu |
![]() |
---|
Pedagang Pasar di Kabupaten Pemalang Masuk Prioritas Vaksinasi |
![]() |
---|
Perias Pengantin Kelabakan Cari Bunga Melati, Imbas Harga Naik hingga 600 Persen |
![]() |
---|
Harga Bunga Melati di Pemalang Meroket Naik 600 Persen |
![]() |
---|
Diadukan ke Mabes Polri, Polres Pemalang : Penanganan Kasus Penganiayaan Sudah Sesuai Prosedur |
![]() |
---|