Berita Pekalongan

Video Satu Tahun Kepemimpinan Aaf dan Salahudin untuk Pekalongan

Setahun kepemimpinan Wali Kota Pekalongan Achmad Afzan Arslan jatuh pada 26 Februari 2022.

Penulis: Indra Dwi Purnomo | Editor: restu dwi r

Menurutnya, aplikasi Omahe Ndewe selain sebagai upaya mewujudkan program unggulan, juga untuk mendukung Peraturan Presiden nomor 95 tahun 2018 tentang sistem pemerintah berbasis elektronik (SPBE) yang berisi transformasi menuju era e-goverment, dimana sistem dapat saling terintegrasi satu dengan yang lainnya.

"Sehingga, antar sistem dapat berinteraksi dan menghasilkan data yang dapat dijadikan acuan dalam keputusan perencanaan pembangunan dan penyelesaian masalah di daerah," ujarnya.

Selain itu, aplikasi Omahe Ndewe ini sangat bermanfaat kedepannya karena, Kota Pekalongan memiliki kepadatan penduduk yang relatif tinggi, dengan luas area 46,42 km⊃2; membuat pemukiman terlihat sangat padat sehingga membutuhkan pendataan yang valid dan terintegrasi. 

"Aplikasi Omahe Ndewe merupakan tools dalam pendataan lengkap rumah, aplikasi ini tidak terlepas dari makna historis data pemukiman yang merupakan data dari hasil blusukan yang sudah saya lakukan, saat saya belum menjabat sebagai Walikota, sehingga saat ini sudah saatnya untuk mewujudkan aplikasi ini," imbuhnya.

Aaf berharap, aplikasi Omahe Dewe ini dapat berjalan dan berfungsi dengan baik sehingga mampu memberikan data sesuai dengan apa yang dibutuhkan. (*)

Sumber: Tribun Pantura
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved