Berita Nasional
Ini Sosok Pemuda Madiun yang Diduga Hacker Bjorka, Anak Buruh Tani dan Tak Punya Perangkat Komputer
Pemuda asal Madiun, MAH (21) merupakan sosok yang diduga sebagai hacker Bjorka, yang hebohkan media sosial.
TRIBUNPANTURA.COM, MADIUN - Prihatin (48) mengaku tidak percaya jika anaknya, MAH (21) merupakan sosok yang diduga sebagai hacker Bjorka, yang hebohkan media sosial.
Menurut Prihatin, keseharian MAH dihabiskan dengan berjualan minuman dingin di Desa Pintu, Kecamatan Dagangan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur.
Ia juga tidak pernah mengetahui anaknya bepergian keluar kota.
"Sudah dua tahun (berjualan minuman dingin), ikut orang (jadi karyawan)," kata Prihatin, Kamis (15/9/2022).
Baca juga: Video Wali Kota dan Kepala Opda Tandatangani Komitmen Wujudkan Tegal Kota Cerdas
Menurut Prihatin, anaknya juga tidak mempunyai perangkat komputer dan jaringan internet di rumahnya yang berlokasi di Desa Banjarsari Kulon, Kecamatan Dagangan, Madiun.
"Makan sehari-hari saja repot," lanjutnya.
Yang ia ketahui, anaknya mempunyai satu ponsel saja.
Anak kedua dari tiga bersaudara tersebut juga sosok yang cenderung pendiam dan jarang mengeluh.
Baca juga: BSU untuk Pekerja Sudah Cair, Ini Persyaratannya, di Jateng Ada 727.465 Orang yang Dapat
Ia mencoba hidup mandiri dengan tidak merepotkan kedua orang tua.
Untuk itulah, Prihatin tidak percaya jika anaknya seorang peretas, apalagi anaknya hanya seorang lulusan setingkat SMA.
Ia dan suaminya, Jumanto (54) yang sehari-hari bekerja sebagai buruh tani tidak mempunyai biaya untuk menguliahkan anaknya.
Baca juga: Kalah 0-2 dari Persis Solo di Pekan ke-10 BRI Liga 1, Ini Kata Pelatih Bali United
"Ya harapannya anak saya bisa cepat pulang saja," pungkasnya. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Sosok Diduga Hacker Bjorka Asal Madiun Tak Punya Komputer, Sang Ibu Sebut untuk Makan Saja Repot