Berita Tegal
Wisata Pantai Pulo Kodok Kota Tegal Mulai Ramai, Pokdarwis Pastikan Keamanan Pengunjung
Pasca terdampak cuaca buruk berupa gelombang tinggi, mulai ada peningkatan pengunjung di Objek Wisata
Penulis: Fajar Bahruddin Achmad | Editor: muh radlis
TRIBUNPANTURA.COM, TEGAL - Pasca terdampak cuaca buruk berupa gelombang tinggi, mulai ada peningkatan pengunjung di Objek Wisata Pantai Pulo Kodok Tegal, Senin (23/1/2023).
Pengunjung mulai berdatangan meskipun jumlahnya belum sebanyak dulu.
Masyarakat yang tergabung dalam Pokdarwis secara swadaya membenahi area-area yang rusak.
Termasuk memperbaiki akses jalan di dalam wisata yang sempat tertutupi oleh pasir.
Sebelumnya gelombang tinggi merusak fasilitas dan beberapa warung, pada minggu pertama Januari 2023.
Seorang pengunjung, Emi (52) mengatakan, ia bersama keluarganya baru pertama kali datang ke Pantai Pulo Kodok.
Ia menilai, lokasinya bagus dan lebih bersih dibandingkan pantai-pantai yang lain.
Tetapi ia berharap, agar ada perbaikan akses jalan utama yang menuju lokasi wisata.
"Baru ke sini, pantainya bagus dan bersih dari pada yang lain," katanya kepada tribunjateng.com.
Pengurus Pokdarwis Pantai Pulo Kodok, Kasiran mengatakan, peningkatan pengunjung baru terjadi saat libur Imlek, kemarin.
Pengunjung dalam sehari mencapai 850 orang.
Tetapi angka tersebut masih belum normal, sebelumnya pengunjung bisa mencapai 2.250 orang.
Ia menilai, faktor penyebabnya mungkin karena gelombang air laut masih tinggi dan belum normal.
Faktor lain karena akses jalan masih jelek.
"Libur panjang ini lumayan banyak yang masuk.
Kami juga selalu siaga untuk memastikan para pengunjung aman saat bermain atau mandi di laut," katanya.
Nurkidin Pejabat Pajak Alumni SMPN 12 Kota Tegal Terbitkan Dua Buku Antologi Puisi |
![]() |
---|
Alumni SMPN 12 Tegal Gelar Reuni Akbar 40 Tahun, Siap Berkontribusi untuk Sekolah |
![]() |
---|
Jabat Kapolres Tegal Kota, Ini yang Akan Dilakukan AKBP Jaka Wahyudi |
![]() |
---|
Pemkot Tegal Raih Peringkat 4 Kepatuhan Standar Pelayanan Publik se-Jawa Tengah |
![]() |
---|
Makna Imlek Bagi Umat Konghucu Kota Tegal, Sembahyang untuk Meneladani Kisah Hidup Leluhur |
![]() |
---|