Berita Tegal

Glamor Camping Lengkapi Fasilitas di Guci Forest Tegal, Segini Harga Sewanya per Malam

Semakin memanjakan pengunjung, saat ini di Guci Forest Kabupaten Tegal juga terdapat penginapan tipe Glamping (Glamor Camping).

Tribunpantura.com/Desta Leila Kartika
Tampak depan Glamping Guci Forest Tegal yang masih tahap soft launching dan sementara baru tersedia 8 unit dari target 10 unit. Berlokasi di area Wisata Guci Forest, Kabupaten Tegal, Kamis (28/9/2023). 

TRIBUN-PANTURA.COM, SLAWI - Semakin memanjakan pengunjung dengan menghadirkan fasilitas tambahan, seperti kolam renang luas, prosotan, area camping, cafe, saat ini di Guci Forest Kabupaten Tegal juga terdapat penginapan tipe Glamping (Glamor Camping). 

Masih soft launching, maka untuk sementara yang tersedia dan siap digunakan baru ada delapan unit, sedangkan target kedepannya yakni sekitar 10 unit Glamping. 

Ditemui saat sedang ada di lokasi, Front Office Guci Forest Tegal, Haefa Nazyla Salal menjelaskan, Glamping Guci Forest bisa muat untuk empat orang dan di dalamnya sudah ada toilet, kasur, bantal, karpet juga. 

Meskipun kapasitas normal untuk empat orang, tapi semisal penyewa ingin mengisi lebih katakan enam sampai delapan orang maka masih bisa namun tetap menyesuaikan kondisi dan keamanan. 

Bangunan Glamping Guci Forest ada lantai dasar yang terdapat area tempat tidur, karpet bersantai, toilet dan balkon untuk melihat pemandangan. 

Sedangkan di lantai atas juga terdapat kasur untuk tidur. 

"Karena masih soft launching, maka untuk harga masih di angka Rp 1 juta per malam. Harga tersebut belum dapat sarapan, tapi sudah include (termasuk) tiket masuk dan mandi di kolam renang. Jadi penyewa tidak perlu banyar tiket masuk dan mandi di kolam renang karena sudah termasuk di harga tersebut," jelas Haefa, Kamis (28/9/2023). 

Fasilitas lain, lanjut Haefa, sudah ada teh, kopi, air mineral sudah tersedia. 

Bagi penyewa yang ingin berenang, maka bisa langsung menikmati fasilitas karena tidak ada biaya tambahan lagi sudah termasuk harga Rp 1 juta per malam. 

Dikatakan Haefa, semisal ingin mengisi lebih dari empat orang dalam satu Glamping tetap diperbolehkan dan tidak dikenai biaya tambahan. 

Adapun per unit Glamping maksimal bisa diisi sampai delapan orang saja, karena jika lebih dari jumlah tersebut ditakutkan tidak nyaman. 

"Kami menargetkan akhir tahun ini sudah opening keseluruhan yaitu 10 unit Glamping. Sehingga menyambut akhir tahun dengan unit terbaru dan sudah komplit baik fasilitas, unit, dan lain-lain," ujarnya. 

Dikatakan Haefa, sejauh ini total jumlah penginapan yang ada di Guci Forest Tegal kurang lebih sebanyak 30an. 

Tapi kedepannya pembangunan tetap berlanjut seperti membangun hotel yang saat ini masih dalam tahap proses, restoran baru, bar dan lain-lain. 

Adapun tiket masuk ke Guci Forest hari biasa maupun hari libur dibandrol dengan harga sama yakni Rp 25 ribu per orang belum termasuk parkir. 

Sementara bagi anak dibawah umur 5 tahun masih gratis tidak dikenai biaya tiket masuk. 

"Kelebihan dari Glamping ini lebih kepada bentuk bangunan, suasana dan view yang disuguhkan sebagai daya tarik utama. Kapasitas juga lebih besar dan fasilitas lebih mumpuni lagi," pungkasnya. (*)

Sumber: Tribun Pantura
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved