Berita Tegal
Warga Panggung Jadi Sasaran Pengeroyokan Gangster di Larangan Kabupaten Tegal
Seorang warga Kota Tegal, Pebbri Saputra (22) dan empat temannya menjadi korban pengeroyokan gangster.
Penulis: Fajar Bahruddin Achmad | Editor: m zaenal arifin
TRIBUN-PANTURA.COM, TEGAL - Seorang warga Kota Tegal, Pebbri Saputra (22) dan empat temannya menjadi korban pengeroyokan gangster di Jalur Pantura Larangan di Kabupaten Tegal, pada Minggu (8/10/2023).
Korban adalah warga RT 04 RW 03 Kelurahan Panggung, Kecamatan Tegal Timur, Kota Tegal.
Kejadian berlangsung di lampu lalu lintas Persimpangan Larangan, sekira pukul 02.30 WIB.
Korban dan teman-temannya yang menggunakan sepeda motor langsung diserang oleh sekelompok remaja yang sedang berdiri di pinggir jalan.
Mereka membawa senjata tajam, di antaranya parang.
Akibatnya, korban Pebbri mengalami empat luka sabetan senjata tajam dan harus dijahit sebanyak 10 jahitan.
Adapun pelaku, hingga kini belum ditangkap oleh petugas kepolisian.
Korban, Pebbri Saputra mengatakan, ia bersama empat temannya saat itu baru pulang dari rumah teman di Kramat, Kabupaten Tegal.
Lalu saat lewat di Persimpangan Larangan, ia melihat ada sekelompok remaja sekira 20 orang.
Ia sempat mengira para remaja itu sedang menunggu truk untuk mengompreng.
"Tapi tiba-tiba ada tiga remaja langsung nyerang pakai alat, satu pakai parang. Hanya tiga orang, yang lainnya masih di pinggir jalan," kata Pebrri, Jumat (13/10/2023).
Pebbri menjelaskan, saat kejadian, tiga temannya yang berboncengan dengan satu sepeda motor berhasil menyelamatkan diri.
Tetapi ia dan temannya bernama Gunawan (24), beberapa kali disabet dengan senjata tajam yang dibawa para remaja tersebut.
Ia harus dijahit 10 jahitan dan Gunawan mendapatkan tiga jahitan.
"Saya paling parah, sampai sempat tidak sadarkan diri. Untung teman saya masih bisa kabur dan langsung membawa ke rumah sakit," ujarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pantura/foto/bank/originals/pengeroyokan-gangster.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.