Liga Inggris

Manchester United Incar Bek Buangan Real Madrid Sergio Reguilon

Manchester United Incar Bek Buangan Real Madrid Sergio Reguilon, Sebagai Pesaing Luke Shaw

TWITTER.COM/MASTERFCCALI
Bek sayap Real Madrid yang sempat dipinjamkan ke Sevilla, Sergio Reguilon, dibidik oleh raksasa Liga Inggris, Manchester United. 

TRIBUNPANTURA.COM - Manchester United kini mengarahkan bidikannya kepada bek terbuang Real Madrid, Sergio Reguilon, setelah mereka berhasil mendangkan Van de Beek.

Sergio Reguilon harus menerima nasib terbuang dari skuad utama Real Madrid pada musim 2019-2020.

Kehadiran Ferland Mendy yanf berposisi sebagai bek kiri, memaksa Sergio Reguilon menyingkir ke Sevilla dengan status pinjaman selama satu musim.

Terbuang dan menjadi pemain pinjaman di Sevilla, Reguilon justru menemukan konsistensi dan bentuk terbaiknya.

Messi Intervensi, Transfer Penyerang Barcelona Suarez ke Juventus Terancam Gagal

Kapten Manchester United Harry Maguire Divonis Penjara 21 Bulan Karena Berkelahi dan Suap Petugas

Cuadrado : Mustahil Ronaldo Berduet dengan Messi di Juventus

Liverpool Kehilangan Gelar Juara, Prediksi Super Komputer Hasil Liga Inggris Musim Depan

Diturunkan sebanyak 31 laga di Liga Spanyol oleh Julen Lopetegui, pemain asal Spanyol sukses mengemas 2 gol dan 4 assist.

Puncak kehebatannya dibuktikan dengan kesuksesannya mengantarkan Sevilla juara Liga Europa musim lalu.

Tak heran karenanya, bek berkaki kidal itu mendapat panggilan pertama dari Luis Enrique untuk membela timnas Spanyol.

Berkat penampilan apik tersebut, pemain 23 tahun itu kini laris manis di bursa transfer.

Sevilla sendiri ingin memperpanjang peminjamannya setidaknya hingga akhir musim depan.

Chelsea dan Napoli juga sempat dikaitkan dengan sang pemain meski pada akhirnya kedua klub mundur.

Kini peminat terbaru dari Reguilon juga datang dari klub Liga Inggris, Manchester United.

Setelah sukses mendaratkan Donny van de Beek senilai 40 juta pounds (sekitar Rp 783 miliar) dari Ajax Amsterdam, Manchester United kini membidik Reguilon.

Dilansir BolaSport.com dari Sport, Ole Gunnar Solskjaer tertarik untuk mendatangkan pemain posisi bek kiri dan Reguilon masuk dalam radarnya.

Ketertarikan Ole Gunnar Solskjaer cukup beralasan mengingat bek kiri hanya diisi oleh Luke Shaw.

Luke Shaw sendiri memang menjadi pilihan Solskjaer tetapi cedera menjadi masalah utama.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved