Berita Tegal

KAI Daop 5 Purwokerto Beri Layanan Kesehatan Gratis Bagi Masyarakat di Stasiun Prupuk Tegal

PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 5 Purwokerto kembali menyelenggarakan Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). 

Tribun-Pantura.com/Desta Laila Kartika
Masyarakat memanfaatkan layanan pemeriksaan kesehatan di Rail Clinic yang diinisiasi oleh PT KAI Daop 5 Purwokerto. Berlokasi di Stasiun Prupuk, Kecamatan Margasari, Kabupaten Tegal, Rabu (26/7/2023). 

Dalam kesempatan ini, juga diadakan penyuluhan sosialisasi terkait dengan keselamatan dan keamanan perjalanan kereta api. 

Hal tersebut dikatakan Daniel penting untuk dilaksanakan mengingat keselamatan dan keamanan perjalanan kereta api merupakan tanggung jawab bersama. 

KAI Daop 5 mengimbau kepada masyarakat agar tidak melakukan kegiatan di sepanjang jalur manfaat kereta api, karena berpotensi membahayakan keselamatan dan keamanan. 

Selain itu, tentunya keselamatan diri sendiri dan masyarakat. 

"Pemeriksaan kesehatan di Rail Clinic diikuti sekitar 319 orang. Kalau nanti ternyata ada warga yang datang lagi ya bisa kami usahakan tetap beri layanan sesuai batas waktu yakni pukul 12.00 WIB. Saya tegaskan bahwa semuanya gratis tidak dipungut biaya apapun," tegasnya. 

Baca juga: Hari Anak Nasional, TP PKK Kota Tegal Ajak 2.000 Anak TK PAUD Minum Susu Bersama

Seorang warga Prupuk, Dede Haryati, mengaku mengetahui kegiatan pelayanan kesehatan yang diselenggarakan PT KAI Daop 5 Purwokerto dari bidan yang biasa memeriksa kandungannya. 

Datang seorang diri, Dede mengatakan ia datang memeriksakan kehamilannya yang baru berusia satu bulan. 

Sempat menunggu antrean untuk diperiksa dokter, tapi Dede menuturkan tidak terlalu lama dan pelayanan yang diberikan juga cukup detail dan memuaskan. 

Ia mengaku baru pertama kali mengikuti pemeriksaan kesehatan di Rail Clinic yang diadakan PT KAI Daop 5 Purwokerto

"Ya sangat membantu karena saya bisa memeriksa kandungan yang baru sebulan. Saya bisa mengetahui bagaimana kondisi kandungan karena layanan detail, lengkap, ya sangat bagus," katanya. (*)

Sumber: Tribun Pantura
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved