Berita Batang
Siap Wisata Sambut Libur Lebaran, Ini Destinasi Wisata di Kabupaten Batang
Pemerintah Kabupaten Batang siap menyambut wisatawan saat libur lebaran.
Penulis: dina indriani | Editor: m zaenal arifin
TRIBUN-PANTURA.COM, BATANG - Pemerintah Kabupaten Batang siap menyambut wisatawan saat libur lebaran.
Penjabat (Pj) Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki mengatakan pihaknya memastikan telah melakukan berbagai persiapan menyambut wisatawan yang akan berlibur di sejumlah obyek wisata di Kabupaten Batang.
"Persiapannya sudah yaitu dengan berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait, misalnya menuju obyek wisata sudah berkoordinasi dengan Polres agar semua lokasi menuju obyek wisata di Batang aman tertib dan lancar," tutur Lani, Rabu (10/4/2024).
Tidak hanya itu, pihaknya juga sudah memastikan kesiapan obyek wisata untuk memberikan kenyamanan kepada wisatawan.
"Iya termasuk juga pihak dari obyek wisata, kami sudah saling berkoordinasi dan mengantisipasi agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," imbuhnya.
Lani pun mengatakan di Kabupaten Batang sendiri memiliki wisata yang cukup lengkap.
"Batang itu lengkap, ada wisata pantai ada juga pegunungan, yang saya kira masyarakat juga sudah bisa menilai bahwa banyak yang menarik, karena setiap tahunnya obyek wisata di Batang selalu ramai, bahkan tidak sedikit wisatawan dari luar kota," terangnya.
Adapun wisata unggulan di Kabupaten Batang di antaranya Pantai Sigandu, Safari Jateng Beach, Kembang Langit Park, Kebun Teh Pagilarang, Pantai Jodo, Waykambang, Pantai Ujungnegoro, Ecopark Batang dan masih banyak wisata menarik lainnya. (*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.