Berita Pekalongan

Safari Tarawih, Wali Kota Pekalongan Aaf Serahkan Bantuan dari Baznas

Momen bulan suci ramadan 1444 H tahun 2023 ini, dimanfaatkan Pemerintah Kota Pekalongan untuk menyapa masyarakat.

Penulis: Indra Dwi Purnomo | Editor: m zaenal arifin
Istimewa
Wali Kota Pekalongan saat kegiatan tarawih keliling di Masjid Al Ikhlas Jetayu Kota Pekalongan. 

TRIBUNPANTURA.COM, PEKALONGAN - Momen bulan suci ramadan 1444 H tahun 2023 ini, dimanfaatkan Pemerintah Kota Pekalongan untuk menyapa masyarakat Kota Pekalongan melalui kegiatan safari tarawih.

Kali ini safari tarawih, wali kota pekalongan, wakil wali kota beserta jajaran forkopimda, kepala OPD Kota Pekalongan tarawih di Masjid Al Ikhlas Jetayu Kota Pekalongan.

Wali Kota Pekalongan Achmad Afzan Arslan Djunaid mengatakan, kegiatan ini untuk mendekatkan Pemkot Pekalongan dengan masyarakat.

"Bulan suci ini, harus kita manfaatkan dengan lebih mendekatkan diri pada Allah SWT sekaligus mempertebal keimanan," kata Wali Kota Pekalongan Achmad Afzan Arslan Djunaid, saat rilis yang diterima, Rabu (5/4/2023)

Aaf panggilan akrabnya Wali Kota Pekalongan juga menyerahkan bantuan dari Dewan Masjid Indonesia (DMI), dan Baznas Kota Pekalongan untuk takmir Masjid Al Ikhlas.

"Alhamdulillah, saya melihat kondisi Masjid Al Ikhlas sudah tidak bocor lagi dan mendekati bulan puasa kemaren selesai dicat," imbuhnya.

Pihaknya menyampaikan, permohonan maaf dari Pemkot Pekalongan belum dapat memberikan kontribusi untuk renovasi masjid. 

"Alhamdulillah kegiatan di Masjid Al Ikhlas pengajian setiap Kamis pagi dan malam Selasa, selama ini berjalan lancar, semoga ke depannya tetap rutin dilaksanakan," tambahnya. (*)

Sumber: Tribun Pantura
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved