Berita Blora
Dinkes Blora Terima Bantuan Alat Kesehatan dari SKK Migas Jabanusa dan Pertamina EP Cepu ADK
DInkes Blora Terima Bantuan Alat Kesehatan dari SKK Migas Jabanusa dan Pertamina EP Cepu ADK
Penulis: Rifqi Gozali | Editor: yayan isro roziki
TRIBUNPANTURA.COM, BLORA – SKK Migas perwakilan Jawa, Bali, Nusa Tenggara (Jabanusa) dan PT Pertamina EP Cepu ADK serahkan bantuan peralatan kesehatan kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Blora.
Bantuan tersebut tidak lain merupakan bagian dari sinergi dalam menangani pandemi virus corona.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blora, Henny Indriyanti, mengatakan bantuan peralatan kesehatan yang pihaknya terima bagian dari sinergi antarelemen dalam menanggulangi Covid-19.
• ARDY Laporkan Gubernur DIY ke Komnas HAM, Sultan: Tidap Apa-apa, Biarin Saja
• Prinsip Suparji Bikin Tertegun, Tukang Becak di Pemalang Ini Tak Mau Andalkan Bantuan Pemerintah
• Update Covid-19 Kabupaten Tegal: 95 Kasus Baru, Total 4.701 Positif Corona, 56 Pasien Dirawat di RS
• Viral, Salat Jenazah dan Pemakaman Pasien Covid-19 di Tengah Banjir Pekalongan: Alhamdulillah
Pasalnya, dalam menangani wabah ini seluruh elemen selayaknya turut andil.
“Dibutuhkan sinergi seluruh elemen yang ada di negara ini, termasuk masyarakat, termasuk gotong royong dan saling membantu."
"Salah satunya seperti yang dilakukan oleh SKK MIGAS dan PT Pertamina Cepu,” kata Henny dalam keterangan tertulisnya Jumat (19/2/2021).
Atas bantuan alat kesehatan yang diserahkan, kata Henny, terntu pihaknya berterima kasih.
Pihaknya akan segera mendistrbusikannya ke beberapa fasilitas kesehatan yang ada di Blora.
Diketahui bantuan alat kesehatan yang diserahkan yakni berupa 470 boks masker kain dispossble, 218 set APD Hazmat, 50 boks masker N95 dan 279 boks handscoon steril.
Sementara itu, Donny Aryanto, sebagai Kepala Departemen Humas, SKK MIGAS perwakilan Jabanusa menyampaikan, bahwa bantuan yang diberikan bersama PT Pertamina EP Cepu ADK, sebagai bentuk kepedulian dalam menghadapi pandemi.
"Bantuan yang kami berikan sebagai bentuk kepedulian dalam menghadapi pandemi Covid-19, terutama di Kabupaten Blora, semoga pandemi ini segera berakhir, dan jangan lupa tetap terapkan protokol kesehatan,” kata Donny. (*)
• Warga Tegal Kreatif, Endang Ubah Sisa Kulit Sofa dan Kain Perca Jadi Tas Cantik nan Modis
• Kronologi Penjual Ikan Bakar di Batang Tewas setelah Sedot Oli Mesin Motor Pakai Mulut
• Dialog Bersama DPRD Jateng, LPPL Radio Abirawa Batang Kenalkan Tupoksi hingga Penanganan Covid-19
• Sekolah Daring di Kabupaten Tegal Dilanjutkan hingga Waktu yang Belum Ditentukan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pantura/foto/bank/originals/bantuan-alat-kesehatan-dinkes-blora-skk-migas.jpg)