Berita Video
Video 2 Warga Klaten Mudik Gowes Ontel Kini Sudah di Tegal
Dua pemudik asal Kabupaten Klaten mudik dengan menggowes sepeda ontel dari Bekasi dan Karawang, Jawa Barat, sejak Minggu (16/4/2023).
Penulis: Fajar Bahruddin Achmad | Editor: Tim Video Editor
TRIBUNPANTURA.COM, TEGAL - Berikut ini video 2 Warga Klaten Mudik Gowes Ontel Kini Sudah di Tegal.
Dua pemudik asal Kabupaten Klaten mudik dengan menggowes sepeda ontel dari Bekasi dan Karawang, Jawa Barat, sejak Minggu (16/4/2023).
Mereka adalah Lanjar Wistana (34) warga Desa Kintelan, Kecamatan Jongonalan dan Bowo (32) warga Desa Pondok, Kecamatan Karanganom.
Jarak yang harus mereka tempuh sekira 508 kilometer.
Setelah sehari lebih menggowes, mereka tiba di Gapura Selamat Datang Kota Tegal, pada Senin (17/4/2023), pukul 16.00 WIB.
Mereka memperkirakan akan sampai di kampung halamannya di Kabupaten Klaten, pada Rabu (19/4/2023).
Lanjar Wisatana mengatakan, ia sengaja mudik menggunakan sepeda ontel untuk merasakan sensasi berbeda saat mudik dengan sepeda motor ataupun bus.
Ia sendiri memang hobi menggowes sepada ontel.
Bahkan di perantauan ia memiliki komunitas bernama Paguyuban Ontel Cikarang (Poci).
"Motor sudah, mobil sudah, yang belum itu ontel. Ingin tahu rasanya, sekaligus menjadi cerita buat hari tua nanti," kata Lanjar, seorang karyawan swasta.
Lanjar mengatakan, mudik kali ini sekaligus menjadi rute terjauhnya menggowes sepeda ontel.
Ia pun sengaja mengambil cuti tiga hari untuk menambah jatah libur lebaran.
Sedangkan mudik tahun-tahun sebelumnya, ia biasanya menggunakan sepeda motor atau bus.
Ia bersyukur, perjalanan mudiknya menggunakan sepeda ontel lancar tanpa ada kendala.
Tiap malam ia beristirahat dengan menginap di komunitas sepeda ontel di kabupaten/kota yang sedang disinggahi.
Video Poltek Harber Tegal Wisuda 713 Mahasiswa, Sudirman Said: Harus Bersiap Jadi Warga Global |
![]() |
---|
Video Fikri Faqih Dorong Kota Tegal Tingkatkan Branding Pariwisata dan Produk Ekonomi Kreatif |
![]() |
---|
Video 19 Pengungsi WNA Ada di Eks Karesidenan Pekalongan, 3 Orang Asal Palestina |
![]() |
---|
Video Kasus Korupsi Dana Hibah KONI Kab Pekalongan Dilimpahkan ke Pengadilan |
![]() |
---|
Video Warga Harap PPDB di SMPN 1 Slawi Kuota Jalur Prestasi Lebih Banyak Jaga Kualitas Sekolah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.