Liga Champions

Berikut Hasil 6 Pertandingan Liga Champions Babak Play-off Tadi Malam, Galatasaray Gilas Molde 3-2

Sejumlah tim Eropa telah menjalani pertandingan Liga Champions leg pertama untuk babak play-poff musim ini, Kamis (24/8/2023) dini hari WIB.

Editor: m zaenal arifin
Svein Ove Ekornesvåg / NTB / AFP
Gelandang Galatasaray Fredrik Midtsjo (Kiri) merayakan setelah mencetak gol ketiga timnya pada leg pertama pertandingan sepak bola playoff Liga Champions antara Molde dan Galatasaray di Aker Stadion di Molde, Norwegia barat, pada 23 Agustus 2023. 

TRIBUN-PANTURA.COM - Sejumlah tim Eropa telah menjalani pertandingan Liga Champions leg pertama untuk babak play-off musim ini, Kamis (24/8/2023) dini hari WIB.

Berikut update lengkap hasil Liga Champions tadi malam.

Hasil manis diraih raksasa Turki, Galatasaray saat menggilas wakil Norwegia, Molde.

Berlangsung di Aker Stadium, Molde harus mengakui keunggulan Galatasaray dengan skor akhir 2-3.

Gol kemenangan Galatasaray dibukukan oleh Sergio Oliveira, Mauro Icardi dan Fredrik Midtsja.

Baca juga: Elektabilitas Paling Unggul Berdasar Survei Terbaru SMRC dan Litbang Kompas, Begini Tanggapan Ganjar

Adapun tuan rumah memperoleh dwigol melalui Martin Ellingsen dan Kristofer Haugen.

Secara peluang Galatasaray lebih besar potensinya untuk mengamankan tiket tampil di Liga Champions musim ini.

Mengingat mereka akan melakoni leg kedua babak play-off di Turki.

Pindah ke Portugal, Brada mampu memetik kemenangan atas wakil Yunani Panathinaikos.

Tersaji di Braga Municipal Stadium, Braga memetik kemenangan 2-1 melalui gol Abel Ruiz dan Alvaro Djalo yang hanya mampu dibalas satu lesakan oleh Daniel Mancini.

Baca juga: PT BPI Ajak Nelayan dan Masyarakat Lindungi Hiu Paus di Perairan Batang

Kendati demikian Panathinaikos masih memiliki peluang untuk membalikkan kedudukan demi tiket mentas di Liga Champions musim ini.

Mengingat pertemuan leg kedua akan berlangsung di kandang mereka.

Hasil Play-off Liga Champions Leg 1

Rabu, 23 Agustus 2023

Antwerp 1 - 0 AEK Athens
Rangers 2 - 2 PSV Eindhoven
Rakow 0 - 1 FC Copenhagen

Sumber: Tribunnews
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved